SAYUR ACEM

Sejenak Duduk di Ruangan Ber AC

0

Letih mungkin itu yang dirasakan setiap karyawan yang kerjanya melakukan hal itu itu saja. Mungkin itu yang banyak terjadi dibagian yang cenderung administratif. Memang benar, setiap orang melakukan apa yang namanya menghindari sengsara dan mencari kenikmatan. Seperti juga orang administratif ketika data yang diberikan salah menyalahkan bagian lain yang menjadi sumber datanya. Itulah kerja, tidak ada kebaikan yang mutlak. Yang kadang ada adalah keburukan yang mencari  kebaikan. Tapi kunci terbaik dalam penyelesaian masalah adalah sadar dan bersabar untuk menyelesaikannya.

Kadang tidak sedikit juga orang project yang merenung dalam damainya aktifitas. "Kenapa pekerjaan gini gini aja bosen saya" , padahal projectnya berubah ubah, tapi tetap namanya logika orang berbeda beda, jadi memang tidak ada kebenaran yang mutlak. Oleh karenanya kita semua diberi kekuatan oleh Tuhan yaitu satu kata yang dalam maknanya, kata itu adalah "Syujur".

Manusia jangan hanya duduk & juga berbuat. Tapi Manusia harus juga dapat mengucap syukur dalam hal apapun yang dilakukannya.

0 komentar:

Post a Comment